memuat…
Vision+ mempersembahkan film Lampir yang dapat ditonton di aplikasi Vision+ mulai 31 Oktober 2024. Foto/ MNC Media
Film Lampir merupakan film horor pertama Vision+ dengan berkolaborasi bersama Creator Pictures dan Sinergi Pictures, yang menggali kekayaan cerita lokal dalam bingkai yang lebih segar dan modern. Dengan deretan pemain terkenal seperti Jolene Marie, Rory Asyari, Gandhi Fernando, Ge Pamungkas, Ardina Rasti, Hana Saraswati, Sheila Salsabila, Isa Zega, Gesya Shandy, Yayu Aw Unru, dan Priscilla Raintung, film Lampir siap memberikan kualitas akting dan narasi yang kuat.
Film Lampir mengisahkan sekelompok sahabat yang sedang melakukan pemotretan pre-wedding di sebuah villa mewah bernuansa vintage. Di tengah suasana hangat dan penuh kebahagiaan, mereka tak menyadari bahwa villa tersebut merupakan sarang keramat milik Mak Lampir, sosok mistis yang memiliki ambisi untuk menjadi wanita tercantik dan hidup abadi.
Namun, ambisi tersebut disertai dengan kutukan mematikan yang mulai menghantui kelompok sahabat ini satu per satu. Mereka terjebak dalam permainan kematian yang dikendalikan oleh Mak Lampir, dan harus menghadapi ujian hidup dan mati untuk dapat bertahan.
Thaleb Wirachman Wahjudi selaku Kepala Produksi Vision+ Pictures mengungkapkan Lampir menjadi langkah awal bagi Vision+ untuk berkembang lebih jauh di dunia perfilman. “Lampir merupakan film pertama Vision+. Lewat film Lampir, kami ingin memulai langkah besar dalam menghadirkan konten film berkualitas di Indonesia. Semoga ini menjadi pintu bagi kami untuk terus produktif dalam memproduksi film-film yang menginspirasi dan menghibur masyarakat luas,” ujar Thaleb.
Selanjutnya, Thaleb juga berharap masyarakat dapat mengakses film Lampir dengan mudah, โLampir kini sudah dapat ditonton di platform OTT Vision+, dan kami berharap para pengguna dapat dengan mudah mengakses serta menikmati film ini.” ungkap Thaleb.
Film Lampir mengangkat kisah-kisah lokal dengan alur cerita yang erat kaitannya dengan budaya dan kehidupan masyarakat Indonesia, yaitu Mak Lampir. Film ini dijadwalkan tayang pertama kali secara eksklusif di Vision+ pada tanggal 31 Oktober 2024. Segera unduh aplikasi Vision+ dan berlangganan mulai dari Rp35.000,-. Unduh aplikasi Vision+ di Play Store atau App Store sekarang!
(tdy)